Anak Main Dupa, Rumah Terbakar

1 week ago 5
ARTICLE AD BOX
Api berhasil dipadamkan setelah petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Klungkung ke lokasi mengerahkan 2 unit mobil Damkar masing-masing Unit Ajak Besar Kapasitas 6.000 liter dan Unit Tenos Kapasitas 4.000 litter.

Informasi di lapangan, kebakaran terjadi Rabu siang. Ketika itu pemilik rumah melihat ada kepulan asap pekat dari dapur. Pemilik rumah pun berusaha memadamkan api secara manual dengan menyiramkan air. Dia juga melaporkan kejadian ini ke Damkar Klungkung. "Petugas Damkar Klungkung menerima laporan dari warga melalui sambungan telepon sekitar pukul 10.54 Wita," ujar Kasat Pol PP dan Damkar Klungkung, Dewa Putu Suwarbawa.

Tak butuh waktu lama. Regu 3 Damkar yang tengah berjaga di Mako Induk langsung bergerak menuju lokasi, dan tiba pukul 10.57 Wita. "Saat kami tiba, api sudah membesar di bagian dapur. Kami segera melakukan pemadaman dengan bantuan masyarakat sekitar, serta dukungan dari Satpol PP, TNI, dan Polri," ujarnya.

Menurut pengakuan pemilik rumah, I Kadek Suardika, kebakaran diduga dipicu oleh dupa yang dimainkan anaknya di dapur. Saat itu Kadek Suardika tengah berada di rumah, tahu-tahu api sudah menyala besar. Melihat kejadian itu dia langsung panik dan menghubungi Damkar.

Kobaran api membakar dapur dan merembet membakar setu kamar, termasuk satu unit kulkas, serta sejumlah peralatan rumah tangga lainnya. Namun, berkat kesigapan petugas dan gotong royong warga, api tidak sampai menjalar ke bangunan lain. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Hingga saat ini, jumlah kerugian materi masih dalam pendataan. "Penanganan berlangsung lancar dan situasi kembali kondusif," ujarnya.7wan
Read Entire Article