ARTICLE AD BOX
Manajer tim golf Badung Putu Restu Wiana didampingi pelatih golfer Badung Ravi Kumar mengatakan, saat ini empat atletnya sedang di luar Bali. Yakni, tiga atlet ikut Kejurnas di Jakarta dan satu atlet try out di Bangkok, Thailand. Sedangkan satu lagi berlatih di Bali didampingi manajer tim dan pelatih.
"Kelima atlet kami dalam hitungan di atas kertas, seharusnya dapat meraih emas sebanyak-banyaknya dalam Porprov. Tanpa mendahului kehendak Tuhan, semoga atlet golf Badung menjadi juara umum dalam Porprov," kata Restu Wiana.
Menurut Restu Wiana, dari segi mental para atlet sudah mengenal banyak venue golf di sejumlah tempat. Jadi, dia optimistis mampu menyumbangkan medali emas. Sedangkan di Porprov nanti, kata Restu, memperebutkan tujuh emas. Harapannya, Badung minimal meraih lima emas. "Jika perlu disapu semuanya," tandas Restu Wiana.
Ketua Umum KONI Badung Made Nariana mengharapkan atlet golf Badung meningkatkan mental. Sebab dalam kejuaraan atau pertandingan golf mentalitas sangat penting, karena melawan diri sendiri. Nariana mengharapkan, golfer Badung yang masih remaja memberikan andil besar dalam meraih cita-cita kontingen Badung dalam Porprov Bali.
"Badung target juara umum 10 kali. Ya, semoga Golf juga bisa menyumbang lebih banyak emas," harap Made Nariana.dar